Tante,
belakangan ini pacarku mulai suka cium-cium aku di leher. Tapi kenapa kalau cowokku nyium leherku kelamaan aku malah jadi ngerasa pengen pipis, ya? Trus kadang-kadang aku malah sering ngerasa kalau celana dalamku basah. Apa gara-gara leherku dicium aku jadi beneran ngompol, Tan?
Help!
Jawaban :
Hai Kamu yang lagi bingung,ngeliat pertanyaan kamu Tante jadi senyum-senyum sendiri, inget jaman Tante masih polos dulu, hihihi. Kamu lucu banget sih...Tapi tenang aja, kamu gak usah khawatir kamu lagi ngompol atau gimana, sebenarnya reaksi kamu itu reaksi yang wajar, kok, cuma kamu aja yang gak sadar sebenarnya reaksi apa yang sedang kamu rasain itu. Nih, Tante kasih tau, ya. Sebenarnya perasaan pengen pipis yang kamu rasain waktu dicium cowok kamu itu adalah perasaan terangsang, alias, kamu lagihorny!Dan hal itu adalah reaksi yang wajar, karena leher adalah bagian yang cukup sensitif, dan sepertinya cowok kamu tau hal itu, makanya dia suka cium-cium kamu di situ. Ih, bandel juga, ya! Dan cairan yang kamu kira pipis itu adalah sebenarnya cairan pelumas yang biasanya dikeluarkan oleh kemaluan perempuan setiap kali kita lagihorny.Perasaan seperti pengen pipis tadi bisa jadi makin besar dan bikin kamu jadi pengen ngelakuin hal-hal yang lebih personal lagi sama cowok kamu. Dan biasanya, kalau sudah begini, akal sehat suka gagal mengontrol keinginan tadi. Tante saranin, usahain gak bertindak terlalu jauh, kalau kamu belum merasa belum siap untuk melakukan apapun yang seksual.Take everything slowly, masih banyak waktu kok bagi kamu untuk menyiapkan diri. No hurry, dan pastikan cowok kamu tau hal ini dan gak pernah memaksa kamu melakukan sesuatu di luar keinginan kamu.Be smart!

Post a Comment